DIY: Cushion Foundation


Cushion right now is happening. This beauty innovation from Korea can attract beauty enthusiasts to (at least, just) try this product. The fact that Cushion is more simple to use, it makes most girls would like to try. And me too.
Saat ini, Cushion memang sedang booming. Produk inovasi kecantikan dari Korea ini memang banyak yang minat. Faktanya, Cushion memang lebih mudah digunakan, jadi banyak para beauty enthusiast yang suka menggunakan Cushion.

Now there are many makeup brands who have Cushion product. Not only Korean brands, but western cosmetic brands also offer the cushion products. The products are also varied, from BB Cushion, CC Cushion, until Cushion Foundation. There are literally a lot to choose from. Hmm. Perhaps, are you too confused to choose between all of them even after reading the reviews? I got the idea, why don't we make our own Cushion with your favorite foundation? So, here it is, I'm gonna show you how.
Sudah banyak juga brand-brand dari luar maupun lokal yang sudah mengeluarkan Cushion. Tentunya bukan brand Korea saja. Produknya juga macam-macam, ada yang berisi Foundation, CC Cream, BB Cream, bahkan Blush On, hingga Sunscreen. Banyak banget kan. Hmm. Sampai-sampai mungkin kalian terlalu bingung mau pilih yang mana. Bagaimana kalau bikin sendiri aja? Biar tidak bingung. Nah, di artikel ini saya akan memberitahu caranya.

The first thing you need is a Cushion case. I have one that I bought on Althea, a Korean beauty e-commerce that ships to Indonesia (as well as Malaysia and some Southeast Asian countries, even USA). I got it from "It's My" brand for only around IDR 60.000. It's super cheap, I know. Another Korean brand I know that also sell Cushion is Innisfree. Innisfree has hundreds of cute Cushion case that you can choose what you like but the price is a little higher than It's My Cushion case. I bought this Cushion case around a year ago before Innisfree sells their new Cushion case.
Hal pertama yang kalian butuhkan adalah Cushion case. Cushion case yang saya punya ini saya beli di Althea, website kosmetik Korea yang bisa direct shipping ke Indonesia. Nama brand-nya adalah "It's My" dan harganya sangat murah, sekitar Rp 60.000. Merek lain yang saya tahu juga menjual Cushion case adalah Innisfree. Malahan, Innisfree memberi banyak pilihan motif dan warna yang lucu-lucu. Sayangnya, untuk masalah harga memang lebih mahal.


It's My Cushion case have some choices of colors and design, but I choose this black because it's just simple and elegant. This Cushion case includes the container, sponge, and its puff. So, you don't need to buy it separately. And what I know about cushion case from Innisfree, you have to buy the container and the case separately. CMIIW.
Cushion case dari It's My ini sebenarnya juga ada beberapa pilihan (walau sedikit), tapi saya memilih warna hitam ini karena lebih simple. Case ini sudah termasuk container, sponge, dan puff. Jadi, kalian tidak perlu membelinya secara terpisah. Sedangkan Innisfree, setahu saya malah harus membeli container dan case-nya secara terpisah. CMIIW.


The other things you need are your own cosmetics. This time, I fill the cushion case with Foundation and Steam Cream. You can customize it yourself. I've done some other formulas; such as BB Cream + Sunscreen + Essence, and CC Cream + Sunscreen + Moisturizer/Serum. Actually, if you add Sunscreen nor Moisturizer or Serum, you can minimize the time of layering the skincare. So, you don't need to apply Sunscreen or Moisturizer before. It saves your time!
Yang kalian butuhkan lainnya adalah kosmetik. Kali ini, saya akan mengisi case tersebut dengan menggunakan Foundation dan Steam Cream. Sebenarnya, kalian bisa mengisinya dengan apa saja sesukai kalian. Saya juga pernah mengisinya dengan BB Cream + Sunscreen + Essence, dan CC Cream + Sunscreen + Serum. Kalau kalian menambahkan skincare di case ini, sebenarnya akan mempercepat waktu, lho! Jadi, tidak usah pakai skincare yang sudah ditambahkan di case tersebut.

Formula:
complexion + your favorite skincare

Example:
BB Cream + Sunscreen + Essence
or,
CC Cream + Sunscreen + Moisturizer/Serum
or,
Foundation + Serum
or,
as you desire

I use Revlon Colorstay Foundation for normal/oily skin which has a matte result, but I like to do a dewy makeup. Then I added the Steam Cream that contains Argan Oil from Secret Key. I really like to use this Steam Cream as my moisturizer, actually. However, the Steam Cream also fits perfectly with my Foundation. It creates a perfect dewy finish without getting too oily since I use a matte Foundation.
Saya menggunakan Revlon Colorstay Foundation untuk normal/oily skin, tapi saya menyukai dewy finish, jadi saya tambahkan Steam Cream agar hasilnya glowy. Steam Cream ini juga saya gunakan sebagai moisturizer sehari-hari. Tapi, kalau dicampur dengan Foundation, hasilnya akan benar-benar dewy sempurna.

Here are the steps:
Ini dia caranya:

  1. Release the container from the case without removing the sponge. Lepaskan container dari case tanpa mengeluarkan sponge-nya.
  2. Fill up the container with Foundation and Steam Cream. Ratio 2:1 for the Foundation. Isi container dengan Foundation dan Steam Cream. Perbandingannya 2:1 lebih banyak Foundation.
  3. Mix and stir, both the Foundation and Steam Cream with cotton buds. Then push them until it disappears from the surface (see picture number 4). Campur dan aduk keduanya menggunakan cotton bud. Kemudian, tekan hingga produknya masuk ke dalam sponge dan tidak timbul lagi di atasnya.
  4. Ready to apply! Siap untuk diaplikasikan!


I used to remove the sponge and insert the cosmetics in but in the end, the foundation didn't pop out well on the puff. However, after I fill it without removing the sponge out, the Foundation will appear fully in the puff like the picture above.
Saya awalnya mengisinya dengan cara mengeluarkan sponge-nya, alias mengisinya langsung ke container. Sayangnya, Foundationnya justru tidak bisa terambil oleh puff. Setelah saya mengisinya langsung dari sponge-nya, Foundation yang terambil cukup banyak seperti yang kalian lihat pada gambar di atas.


Don't forget to check the consistency of the DIY Cushion Foundation you made. Honestly, the Foundation that I have (Revlon Colorstay Foundation) has the high coverage; however, if it's turned into Cushion, it doesn't have high coverage anymore since I've been mixed it with the Steam Cream. But it's perfect for daily use anyway.
Jangan lupa juga untuk memeriksa konsistensinya. Sejujurnya, Foundation dari Revlon ini cukup high coverage, tapi setelah saya campur dengan Steam Cream untuk dijadikan Cushion, coverage-nya menjadi medium to light. Tapi, justru sangat cocok untuk digunakan harian.

So, do you want to make your own Cushion like me?
Jadi, apa kalian ingin membuat Cushion sendiri setelah melihat tutorial di atas?

I hope my post is helpful and happy trying!
Saya harap artikel ini membantu kalian dan selamat mencoba!

No comments

I like to hear your thoughts! So, don't hesitate to comment :)